Open Conference Systems, Seminar Nasional Sanata Dharma Berbagi: Sosial dan Humaniora 2023

Font Size: 
Analisis Sekolah Menengah Kejuruan Dengan Potensi Unggulan Daerah dan Kebutuhan Tenaga Kerja Di Provinsi Sulawasi Barat
Muhammad Reski Sujono

Last modified: 2023-09-14

Abstract


Tujuan penelitian ini adalah: (i) untuk mengetahui kesesuaian kompetensi keahlian SMK dengan keberadaan potensi unggulan daerah di Sulawesi Barat, (ii) untuk mengetahui kesesuaian antara kompetensi keahlian SMK dengan kebutuhan tenaga kerja di Sulawesi Barat. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif dalam mengumpulkan data untuk mengungkap fenomena tentang kesesuaian kompetensi keahlian yang dimiliki SMK mewakili potensi daerah Sulawesi Barat, kesesuaian kompetensi keahlian SMK dengan kebutuhan tenaga kerja di Sulawesi Barat. Teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi yang dibutuhkan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kompetensi keahlian SMK tidak sesuai dengan potensi daerah dan kompetensi keahlian SMK belum sesuai dengan kebutuhan tenaga kerja yang disebabkan komitmen pengembangan SMK Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat yang kurang, kecenderungan siswa yang lebih memilih SMA daripada SMK, kurangnya ketersediaan lahan untuk membangun SMK, kecenderungan siswa pada jurusan SMK tertentu saja, komitmen Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat yang kurang dalam pengembangan SMK ketimbang SMA, dan output SMK yang lebih banyak lanjutkan studi ketimbang langsung bekerja.

 

Kata Kunci : Pengembangan SMK, Potensi Daerah, Kebutuhan Tenaga Kerja