Open Conference Systems, Seminar Nasional Sosial dan Humaniora

Font Size: 
IMPLEMENTASI MEDIA PEMBELAJARAN ONLINE BERBASIS GAMES BLOOKET MATERI IPAS UNTUK SISWA KELAS 4 SEKOLAH DASAR
Mey Hawini Anugrahno

Last modified: 2023-06-05

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar dan minat belajar siswa kelas IV SD dengan media pembelajaran online berbasis games Blooket. Blooket adalah platform yang dapat digunakan dalam pembelajaran seperti mengerjakan kuis dengan mode bermain dengan metode play based learning. Peneliti mengimplementasikan media pembelajaran online berbasis games Blooket pada siswa kelas IV diharapkan mendapatkan pembelajaran yang aktif, kreatif, penggunaan teknologi, dan menyenangkan. Pada kurikulum merdeka guru dapat memberikan materi pembelajaran dan metode yang sesuai bagi siswa. penelitian ini memiliki empat komponen yaitu perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Penggunaan instrumen berbentuk observasi untuk mendeskripsikan hasil belajar, aktivitas siswa selama pembelajaran, dan respon siswa setelah pembelajaran. Penelitian ini berlangsung selama satu pertemuan dengan penilaian diri awal dan penilaian diri akhir. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan teknik secara deskriptif kualitatif. Indikator keberhasilan penelitian ini yaitu dengan meningkatkan hasil belajar dan minat belajar siswa dalam materi pelajaran IPAS yaitu nilai siswa mencapai KKM. Hasil dari penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media pembelajaran online berbasis games blooket terbukti dapat meningkatkan hasil belajar dan minat belajar siswa kelas IV.

Kata kunci: Blooket, IPAS, Kurikulum Merdeka, metode play based learning