USD Conference Systems, Seminar Nasional Sosial dan Humaniora

Font Size: 
EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN DALAM JARINGAN PADA MAHASISWA PSIKOLOGI DI MASA PANDEMI COVID-19
Budi Sulaeman

Last modified: 2023-09-14

Abstract


Situasi Pandemi Covid-19 yang terjadi di Indonesia membawa perubahan pada pola pembelajaran dari perkuliahan secara luar jaringan (luring) menjadi dalam jaringan (daring). Tujuan penelitian bertujuan untuk menganalisis efektivitas perkuliahan daring pada mahasiswa Psikologi di masa Pandemi Covid-19. Penelitian ini merupakan riset deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode survei dalam pengumpulan data secara daring melalui form google. Terdapat 174 responden yang merupakan mahasiswa Psikologi terlibat dalam riset ini. Peneliti menggunakan convenience sampling. Hasil analisis dari survei ini menunjukan bahwa mayoritas responden lebih merasa nyaman dengan model perkulihan luring dibandingkan daring. Sementara itu, video pembelajaran dan forum diskusi merupakan dua media belajar yang dinilai sangat membantu proses belajar selama kondisi pandemi. Pola pembelajaran dalam jaringan memberi dampak pada kondisi fisik dan psikologis yang dialami mahasiswa, diantaranya kelelahan menggunakan aplikasi zoom, berkurangnya kualitas tidur, stres karena tugas dan mahasiswa melakukan prokrastinasi. Guna mengatasi masalah tersebut, saran yang diberikan mahasiswa yakni adanya integrasi tugas pada mahasiswa yang berada di semester yang sama sehingga beban tugas dapat dikelola dengan baik, produksi video pembelajaran dapat ditingkatkan serta akses untuk melihat kembali rekaman proses belajar melalui zoom dapat secara mudah dilakukan oleh mahasiswa.


Keywords


covid-19; efektifitas; mahasiswa; perkuliahan daring

slot gacor slot gacor hari ini slot gacor 2025 demo slot pg slot gacor slot gacor